Tahukah Anda, remaja adalah korban yang paling mudah terjerat aksi cyberstalking di internet? Dunia maya, bagi anak remaja adalah tempat bermain yang baru bagi mereka; di lain sisi para pedofilia banyak berkeliaran mencari mangsa.
Cyberstalking sendiri merupakan sebuah aksi memata-matai atau menguntit privasi pengguna internet melalui teknologi termasuk komputer, ponsel, kamera dan teknologi lainnya. Cyberstalking nantinya bisa berujung pada tindakan pelecehan, rayuan, pesan vulgar atau mengancam, fitnah atau pesan yang tidak diinginkan. Motifnya beragam, mulai dari balas dendam, marah, sekadar iseng atau ingin mengontrol seseorang.
Aksi cyberstalking bisa sangat berbahaya dan menakutkan, terutama bagi anak dan remaja. Hal ini lantaran anonimitas (informasi identitas pribadi seseorang yang tidak diketahui) di Internet memberikan peluang bagi para penguntit (stalker) untuk berkeliaran bebas menjalankan aksinya. Cyberstalker (pelaku cyberstalker alias penguntit) bahkan sering melakukan tindakan ekstrim karena mereka merasa tidak dapat ditangkap dan/atau dihukum karena sulit dideteksi.
Cyberstalker juga bisa melakukan beberapa hal di bawah ini:
* Mengawasi aktivitas online korban via spyware (yaitu program yang dirancang untuk memata-matai komputer atau ponsel seseorang secara jarak jauh);
* Melacak lokasi korban menggunakan teknologi GPS;
* Mencegat panggilan ponsel atau SMS seseorang;
* Berkedok sebagai korban;
* Mengawasi dan menonton aktivitas korban lewat kamera tersembunyi.
Lalu mengapa remaja mudah terjebak cyberstalking? Ini dia penyebab utamanya:
1. Terlalu mudah mengungkap informasi pribadi
Orang dewasa umumnya lebih sadar terhadap kejahatan pencurian identitas dan isu-isu keamanan online, sementara remaja cenderung kurang aware dan mudah mengungkapkan informasi pribadi kepada orang lain seperti nama lengkap, tanggal lahir, alamat rumah, nama sekolah, kegiatan, perasaan, hal-hal yang disukai dan tidak disukai, bahkan memajang foto-foto secara sembarangan. Ini menempatkan mereka pada posisi yang berisiko lebih tinggi untuk cyberstalking dan juga cyberbullying.
2. Adanya tekanan sosial
Remaja adalah sosok anak yang dalam tahap perkembangan dan sedang mencari jati diri. Wajar bila emosinya pun belum stabil dan mudah terpengaruh orang lain. Adanya tekanan sosial dari temannya di dunia nyata dapat menyebabkan seorang remaja mencoba mencari pelarian di internet. Bisa jadi, yang tadinya berteman baik saat ini (sering bertukar pesan, foto, dan info pribadi lainnya), esok harinya justru menjadi musuh. Hubungan dinamis ini dapat menyebabkannya terjerumus cyberstalking dan cyberbullying.
3. Kurang komunikasi
Kurangnya komunikasi terbuka antara orangtua dan anak atau sikap orangtua yang diktator dan tidak mau bersahabat, membuat anak takut untuk bercerita ini itu kepada orangtua. Walhasil anak akan mencari perhatian dan pelarian untuk curhat dengan teman baru yang dikenalnya di internet. Perlu diketahui, cyberstalker diam-diam sering memata-matai percakapan di ruang chatting untuk mencari mangsa baru. Mereka ini sangat cerdik dan tahu bagaimana cara untuk bisa menyamar sebagai “teman” anak Anda dan tahu persis bagaimana memanipulasi emosi anak Anda.
Sebuah survei yang baru-baru ini digelar menunjukkan bahwa 69 persen dari remaja yang sedang online mengaku mendapat pesan pribadi dari seseorang yang mereka tidak kenal. Lima puluh persen remaja yang memasuki ruang chatroom mengatakan mereka telah berbagi informasi pribadi dengan orang asing, termasuk nomor telepon, alamat dan dimana mereka bersekolah. Dan 73 persen dari permintaan seksual online terjadi ketika menggunakan komputer di rumah. Dalam kasus terburuk, cyberstalker memikat anak untuk mau melakukan pertemuan rahasia, di mana mereka mengalami pelecehan seksual dan bahkan dibunuh. Menurut Pusat Kehilangan dan Eksploitasi Anak di Amerika, dua dari setiap lima remaja berusia 15-17 hilang diculik sehubungan dengan aktivitas Internet.
Siapa Lagi yang Berisiko?
Remaja bukan satu-satunya yang berisiko menjadi korban ketika mereka membeberkan detil informasi pribadi kepada teman yang tidak mereka kenal di internet. Dengan memberikan informasi seperti alamat rumah, pekerjaan orangtua, rencana liburan keluarga, dan foto-foto, mereka justru akan membuat semua orang yang ada dalam rumah Anda ikut berisiko menjadi korban.
Sebagai contoh, seorang remaja di New York membeberkan liburan tahunan keluarganya menggunakan situs jejaring sosial MySpace, Twitter dan Facebook. Tanpa sadar ini memberikan peluang bagi para pemangsa untuk merampok rumah mereka. Untungnya hanya barang berharga saja yang hilang, tapi ternyata nyawa manusia juga dipertaruhkan.
http://ictwatch.com/internetsehat/2010/08/30/3-alasan-mengapa-remaja-mudah-terjerat-cyberstalking/
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 Response to "3 Sebab Remaja Mudah Kena “Intip” di Internet"
Posting Komentar